Tanaman Aneh Berbuah Tomat Berakar Kentang


Advertisment - Scroll kebawah untuk melanjutkan

   BeritaKapan - TomTato merupakan penemu tanaman yang berbuah tomat, namun akarnya adalah kentang. Ini penemuan pertama kali didunia dari kedua jenis tanaman yang berbeda namun dapat tumbuh dalam satu pot. Tanaman yang diberi nama TomTato diklaim 100% secara alami dan tidak melalui modifikasi genetik. Kelebihan dari tanaman TomTato yang sedang dikembangkan di Inggris ini yang bisa menumbuhkan lebih dari 500 tomat ceri di atas dan beberapa kentang di bawah.




   Tanaman aneh TomTato dikembangkan melalui grafting berteknologi tinggi oleh Thompson and Morgan, sebuah perusahaan hortikultura yang berbasis di kota Ipswich, Suffolk, Inggris. Meskipun tanaman serupa telah dikembangkan sebelumnya di Inggris, ini pertama kalinya seseorang berhasil memproduksi versi komersialnya.



   Menurut pendapat Direktur Thompson and Morgan, Paul Hansord, mengatakan bahwa TomTato adalah hasil dari kerja keras mereka selama satu dekade. Dia pertama kali mendapatkan ide tentang tanaman ini 15 tahun lalu, ketika dia mengunjungi sebuah taman di Amerika Serikat, di mana seseorang telah beranggapan bahwa mengubur kentang di bawah pohon tomat sebagai lelucon.




    Keunikan dari tanaman TomTato adalah akan hidup selama satu musim - pada saat tomat matang, kentang juga siap dipanen. Kedua tanaman juga telah diuji untuk alpha-solanin - racun yang dapat mempengaruhi tanaman - dan telah disertifikasi aman. TomTato dapat ditanam mulai akhir April dan dapat dipanen sejak bulan Juli sampai Oktober. Sayangnya untuk membeli bibit dari tanaman ini cukup mahal sekali harganya. Disana membandrol harga sekitar 14,99 pound sterling. TomTato dapat tumbuh di dalam atau di luar ruangan, di teras besar atau kantung ukuran 40 liter.
   


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Tanaman Aneh Berbuah Tomat Berakar Kentang"

Posting Komentar